Kukar – Kegiatan rutin berupa kegiatan sambang atau kunjungan rutin dilakukan oleh bhabinkamtibmas dari satu tempat ke tempat yang lain untuk bertemu warganya dan menyampaikan pesan – pesan kamtibmas, Kamis (14/09/2023).
Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Anggana Aipda Dwi Cahyadi menyambangi dan Bertemu Warga Pak Jarodin dan kawan-kawan di warung pinggir jalan.
Pak Jordin selaku warga setempat mengucapkan terimakasih atas kunjungna yang dilakukan Aidpa Dwi sudah selalu hadir di tengah-tengah masyarakat kami dan selalu memberikan informasi-informasi terbaru dan mengingatkan kami selalu betapa pentingnya situasi yang aman dan tertib.
Aipda Dwi menambahkan, Kegiatan yang ia lakukan ini merupakan langkah dan upaya Polri dalam menjalin kemitraan dengan semua potensi masyarakat, sebagai basis deteksi dini untuk mewujudkan sikon kamtibmas yang kondusif